Selasa, 09 Juli 2013

Belajar Berkemah



Acara ini diadakan secara mendadak oleh Pak Irwan dan Ibu Yeva yang tadinya hanya diperuntukkan beberapa anak-anak saja. Diluar dugaan ternyata hampir semua anak-anak yang ada di RT 010 juga ingin mengikuti acara ini. Karena itulah dengan susah payah Pak Irwan mencarikan pinjaman tenda dari beberapa temannya. Syukur alhamdulillah akhirnya Pak Irwan mendapatkan pinjaman beberapa tenda dari temannya. Serangkaian acara yang dibawakan oleh Ibu Yeva sangat dinikmati oleh anak-anak kita ini.
Ada banyak manfaat yang dapat kita peroleh saat anak mengikuti kegiatan berkemah. Antara lain sebagai berikut.

Menumbuhkan Keberanian
Manfaat utama berkemah adalah menumbuhkan keberanian pada diri anak. Terutama Keberanian untuk sementara waktu berjauhan dengan orang tuanya sehingga mental anak menjadi kuat dan tidak mudah cengeng. Berkemah juga melatih keberanian anak untuk menjadi seorang pemimpin regu atau setidaknya berani untuk dipimpin secara baik.

Melatih Kemandirian dan Disiplin
Saat kegiatan berkemah berlangsung, para anak dengan sendirinya terlatih untuk mandiri. Sebisa mungkin ia belajar menjaga barang-barang yang ia bawa, mengemas barang-barangnya kembali setelah digunakan, dan melakukan kegiatan untuk kebutuhan dirinya secara mandiri tanpa bergantung orang tuanya. Kegiatan berkemah juga mengedepankan kedisiplinan seperti tidur, bangun tidur, makan, mandi, dan menyelesaikan tugas yang diberikan pemimpin regu tepat pada waktunya.

Melatih Anak agar bisa Beradaptasi pada Lingkungan Baru
Anak yang dibiasakan ikut serta kegiatan berkemah biasanya lebih supel/ mudah beradaptasi dengan lingkungan dan teman-temannya. Kegiatan berkemah akan mengajarkan anak mengenali lingkungan baru di sekitarnya dan mengenal teman-teman barunya yang mungkin berasal dari sekolah-sekolah lain yang ikut serta dalam kegiatan yang sama. Lokasi perkemahan yang diadakan di alam terbuka sangat baik untuk merangsang kecerdasan natural pada anak.

Mengajarkan Anak Menghadapi Tantangan dan Menyelesaikan Masalah
Kegiatan berkemah bukan hanya sekedar bermalam di dalam kemah saja. Kegiatan ini telah memiliki ragam program yang memang dipersiapkan untuk membuat anak-anak senang dan cerdas. Para instruktur biasanya telah menyiapkan beberapa simulasi yang dikemas dalam bentuk permainan beregu. Dari simulasi-simulasi itu para anak akan diminta menyelasaikan tahap demi tahap tantangan secara baik. Yang berhasil melewati tantangan akan dipilih sebagai pemenang. Simulasi-simulasi itu akan membuat anak tertantang memikirkan bagaimana menemukan jalan keluar menyeleaikan tahapan demi tahapan permasalahan dengan baik agar menjadi seorang pemenang.

Menumbuhkan Semangat Gotong Royong dan Musyawarah
Dalam kegiatan berkemah, segala sesuatu untuk kepentingan umum dilakukan secara bersama-sama. Contohnya mendirikan kemah, mengumpulkan kayu bakar untuk perapian, dan patroli bergilir di saat malam hari. Saat terjadi suatu masalah, maka semua peserta akan bermusyawarah untuk mencari cara yang tepat memecahkan masalah. Semua dilakukan dengan semangat gotong royong dan musyawarah demi kepentingan seluruh peserta kegiatan berkemah.

Melatih Mengendalikan Emosi dan Ego yang Berlebihan
Menjadi peserta kegiatan berkemah sangat tidak diperbolehkan melakukan hal-hal hanya berdasarkan ego sendiri. Dalam kegiatan berkemah, setiap anak dilatih untuk mengendalikan emosi dan ego yang dimilikinya. Emosi dan ego disini bisa berupa perasaan takut yang berlebihan, perasaan rindu orang tua berlebihan, perasaan ingin menguasai sesuatu secara berlebihan hingga perasaan kepemimpinan yang terlalu berlebihan. Semua hal harus dilakukan anak berdasar kewajaran dan kesabaran.
Itulah beberapa manfaat berkemah untuk Anak yang kami sajikan. Semoga bermanfaat untuk para orang tua di rumah.

Beberapa foto yang saya ambil :












Seneng banget dia (Rafi) goyang ikutin irama lagunya. Goyangannya pas banget sama lagunya.


Senin, 08 Juli 2013

Terjemahan Jus Amma dalam bahasa Indonesia

Terjemahan Jus Amma dalam bahasa Indonesia.

Silahkan anda klik link nya disini, untuk artikel lainnya anda boleh masuk ke webnya disini

Minggu, 07 Juli 2013

Notulen Pertemuan warga 07 Juli 2013

Hari minggu 07 Juli 2013 seperti biasanya kami mengadakan pertemuan rutinitas antar warga RT 010 untuk membahas beberapa topik permasalahan diantaranya :




1.    Pendataan KK dan KTP Warga RT 010.
2.       Dana Draynase dari RW
3.       Kenaikan Iuran Warga RT 010 dari Rp. 35.000 menjadi Rp. 40.000
4.       Perencanaan waktu penutupan dan pembukaan Portal
5.       Perencaaan pengaturan saluran Pipa air dari seberang kali
6.       Perencanaan pelapisan Aspal atau aci ulang cor jalan Blok F2, F3 dan F4
7.   Laporan Keuangan RT 010 per 30 Juni 2013.

Lebih jelasnya anda dapat klik Notulen ini.

Rabu, 03 Juli 2013

Data Ulang Warga



Dalam rangka memperbaharui data-data warga RT 010 / RW 07 maka bersama ini kami mohon agar setiap warga RT 010 mendata ulang setiap keluarganya disertai dengan melampirkan KTP dan kartu keluarganya.

Data tersebut tidak akan kami publikasikan dan hanya untuk kalangan sendiri saja.
Silahkan anda cetak form disini.